Senin, 09 Januari 2012

Pesepakbola Muslim Prancis, Franck Ribery, Buka Bar Bebas Alkohol

Bintang sepak bola klub Bayern Muenchen Jerman asal Prancis, Franck Ribery, dikenal sebagai salah satu bintang sepak bola dunia yang memeluk Islam. Ribery sudah menjadi Muslim
sejak enam tahun yang lalu. Jadi, tidak heran ia membuka sebuah bar tanpa alkohol di kampung halamannya, Bolougne-sur-Mer. Barnya menyediakan aneka jus buah sebagai minuman pengganti alkohol.

Bar milik Ribery itu memiliki nama “O”Shahiz”, yang diambil dari gabungan nama dua putrinya, Shahinez dan Hizya.  “Saya ingin sebuah konsep yang sedikit berbeda dari biasanya,” kata Ribery sebagaimana dikutip media Prancis La Voix du Nord.

Ribery mengatakan, barnya berupaya mendorong orang-orang Prancis, khususnya di Bolougne, agar meninggalkan hobi menenggak minuman beralkohol dengan menawarkan minuman alternatif. Apalagi lokasi bar persis berada di area pemukiman warga Islam sekaligus mendukung.

Baru-baru ini, Ribery juga mengungkapkan kepada majalah Le Paris Match bahwa dirinya merasa aman memeluk Islam setelah menikahi Wahiba, seorang wanita Muslim kewarganegaraan Prancis berdarah Aljazair.
Ribery yang juga pemain timnas Prancis, dikenal sebagai pribadi yang santun, rendah hati, dan tidak pernah meninggalkan shalat lima waktu. Ribery mendapatkan hidayah setelah bermain di Galatasaray, klub Turki, tahun 2005.

Steve Bradore dari Organisasi Syuhada, yang melayani para mualaf Prancis, telah mengatakan bahwa muslim Prancis merasa bangga sekali dengan Ribery. ”Dia adalah sumber kebanggaan kami karena penampilannya yang khas dan kerendahhatiannya,” kata Steve, seperti dikutip dari situs. (IslamOnline.net/JPPN.com).*


0 komentar: